Harga Sewa Baby Roller Per Jam / Hari Jabodetabek
Baby roller adalah tipe compactor mini yang bisa sering nampak untuk berbagai keperluan skala kecil dan menengah. Banyak orang menyewa baby roller daripada dengan stamper karena daya kerja dan kapasitasnya lebih besar dan fleksibel diberbagai keperluan konstruksi seperti pemadatan aspal, paving block, dan juga pemadatan area lantai kerja.
Baby roller juga sering disebut dengan mesin giling jalan kecil, slender, atau juga baby wales. Alat ini bekerja dengan kapasitas beban tekan kurang dari 3 ton.
Pengejaan dengan mesin roller tipe kecil sangat ekonomis daripada menggunakan alat berat seperti vibro ataupun tandem roller yang banyak ditemui di masyarakat.
Pembuatan gudang, jalan desa, pembuatan akses jalan perumahan, pengaspalan jalan, pemadatan paving block sangat ekonomis menggunakan alat ini.
Terkait harga sewa baby roller ini, Anda dapat membedakan dari jenis drum dan juga kapasitas beban yang akan digunakan. Sekarang ini jarang sekali seseorang mengorder baby roller single drum, karena kapasitas beban ringan. Seringnya penggunaan baby roller yang double drum dengan kapasitas 1-2 ton. Berikut ini harga biaya sewa dari kedua produk baby roller tersebut.
Harga Sewa Baby Roller
Kapasitas Baby Roller | Harga Sewa |
---|---|
Baby Roller 1 Ton Alat Saja | IDR 650.000 |
Baby Roller 2 Ton Alat Saja | IDR 750.000 |
Baby Roller 1 Ton Include | IDR 950.000 |
Baby Roller 2 Ton Include | IDR 1.050.000 |
- Belum termasuk Pajak
- Belum termasuk Mobilisasi, BBM, dan Uang Makan Operator
- Harga Sewa untuk Jabodetabek
- Minimum sewa 7 Hari
- Pemesanan 1-2 Hari sebelumnya